PANDUAN PERJALANAN DI WILAYAH TOBELO
Wilayah Tobelo terletak di pesisir pantai timur dari semenanjung utara Halmahera. Di wilayah ini juga terletak kota Tobelo yang adalah ibukota kabupaten Halmahera Utara sekaligus merupakan kota terbesar di Halmahera.
Wilayah Tobelo dilatarbelakangi oleh pegunungan Karianga dan merupakan dataran rendah yang luas dengan permukaan yang ditumbuhi oleh pepohonan kelapa.
Suku Tobelo yang merupakan penduduk asli wilayah ini berbicara dalam bahasa Tobelo.
Daya tarik utama Tobelo terletak pada banyaknya pantai yang bisa dijumpai di wilayah ini selain juga gugusan pulau-pulau kecil yang tersebar di depannya serta keindahan alam bawah lautnya.
0 komentar:
Posting Komentar